Dokter Muda COME FK UNRI Bersama Puskesmas Teluk Lecah Menggelar Sosialisasi dan Pemeriksaan Ibu Hamil di Kecamatan Rupat

b1

Dokter Muda COME FK UNRI Bersama Puskesmas Teluk Lecah Menggelar Sosialisasi dan Pemeriksaan Ibu Hamil di Kecamatan Rupat

Dokter Muda Community Oriented Medical Education (COME) FK UNRI bekerja sama dengan Puskesmas Teluk Lecah, menggelar kegiatan sosialisasi dan pemeriksaan ibu hamil di Kecamatan Rupat kemarin.

Foto Bersama dengan Puskesmas Teluk Lecah, Dosen FK UNRI, Dokter Muda COME FK UNRI, PPDS Obgyn FK UNRI, Bidan, Kader dan Ibu hamil

Kegiatan digelar di Puskesmas Teluk Lecah, pada Rabu (22/3) yang fokus pada kesehatan ibu hamil dengan Hipertensi dalam Kehamilan. Kegiatan tersebut meliputi pemaparan materi tentang hipertensi dalam kehamilan, stunting dan Keluarga Bencana (KB), pelatihan pemberian MgSO4 untuk mencegah kejang pada Preeklampsia, pemberian media edukasi berupa leaflet dan video edukasi serta pemeriksaan ibu hamil beserta USG.

Pihak yang hadir dalam kegiatan ini diantaranya Bapak Ns. Hanafi, S.Kep selaku perwakilan kepala Puskesmas Teluk Lecah, dr. Suyanto, MPH, PhD, Sp.KKLP selaku dosen pembimbing lapangan, Dr. dr. Sri Wahyuni, M.Kes, Sp. KKLP selaku dosen pembimbing kedokteran keluarga, Ibu Armoni Suci Dewi, SST, MKM selaku dosen pembimbing komunitas dan dr. M. Yusuf, Sp.OG, Subsp. FER, DMAS, M.Kes selaku dosen pembimbing klinik beserta PPDS Obgyn FK UNRI dr. Boy Chandra Yuni dan dr. Amrullah Syah Putra.

“Acara seperti ini belum pernah dilaksanakan di Puskesmas Teluk Lecah sebelumnya. Acara ini sangat bermanfaat dan harapannya dapat dilanjutkan, mulai dari pemeriksaan ibu hamil oleh dokter spesialis Obgyn yang belum pernah dilakukan dan sosialisasi mengenai kesehatan ibu hamil seperti hipertensi dalam kehamilan. Kami sangat mendukung acara ini agar partisipasi ibu hamil di wilayah kerja Puskemas Teluk Lecah semakin meningkat.” ucap kepala TU Puskesmas Teluk Lecah yaitu Bapak Ns. Hanafi, S.Kep, Rabu (22/3)

Acara ini dibuka dengan kata sambutan dari pihak Puskesmas Teluk Lecah dan dosen FK UNRI. Diawali dengan pemberian lembar pretest kepada 12 bidan dan 11 kader, kemudian dilanjutkan dengan pemaparan materi Hipertensi dalam Kehamilan oleh Dokter Muda COME FK UNRI yang berisi pengertian, jumlah kasus, faktor risiko, tanda dan gejala, komplikasi, tatalaksana dan pencegahan hipertensi dalam kehamilan. Diikuti dengan pemberian lembar post test kepada bidan dan kader.     

Foto dokter muda COME FK UNRI melakukan sosialisasi tentang Hipertensi dalam Kehamilan

Menurut data di Puskesmas Teluk Lecah, penyakit pada ibu hamil yang terbanyak yaitu hipertensi. Mengingat belum optimalnya kegiatan pencegahan dan pengendalian hipertensi dalam kehamilan, dokter muda COME berinisiatif untuk memberikan sosialisasi dan pelatihan pemberian MgSO4 yang belum pernah dilakukan sebelumnya.

Pelayanan kesehatan terdiri dari pemeriksaan ibu hamil dokter muda COME beserta USG oleh dokter spesialis Obgyn. Warga sekitar sangat antusias dengan diadakannya acara sosialisasi dan pemeriksaan tersebut. Banyak ibu hamil yang belum tahu pentingnya pencegahan dan pengendalian hipertensi dalam. Oleh karena itu, dengan adanya acara ini para ibu hamil dan keluarga menyadari bahwa pentingnya untuk memeriksakan kesehatan di Puskemas.

Foto sosialisasi dan pemeriksaan ibu hamil serta USG oleh dr. M. Yusuf, Sp.OG, Subsp. FER, DMAS, M.Kes

“Kami sangat berterima kasih kepada para dokter muda UNRI, karena dengan adanya sosialisasi dan kegiatan pemeriksaan ibu hamil ini,  kami dapat terus semangat menjaga kesehatan dan rajin ke Puskesmas untuk periksa kesehatan kami” ucap salah satu ibu hamil yang hadir, Rabu (22/3)

Acara ditutup dengan pemberian plakat kepada Puskesmas Teluk Lecah oleh Dr. dr. Sri Wahyuni, M.Kes, Sp. KKLP serta pemberian leaflet, dan video edukasi mengenai pemberian MgSO4.

Foto penyerahan plakat dari dosen FK UNRI kepada Puskesmas Teluk Lecah

“Kami mengucapkan terima kasih kepada dokter muda COME FK UNRI yang sukses mengadakan acara ini. Kami berharap acara sosialisasi seperti ini terus diadakan di Puskemas Teluk Lecah sehingga akan meningkatkan angka partisipasi ibu hamil untuk datang melakukan pemeriksaan kesehatan di Puskesmas Teluk Lecah.” ucap kader Puskesmas.